Program Matrikulasi

  1. Dasar-dasar Manajemen Pelayanan RS, Kode: MMR – DMRS

Modul non-SKS ini dipersiapkan untuk para peserta didik yang berasal dari berbagai latar belakang pendidikan S1 untuk dapat memahami kegiatan-kegiatan operasional dan manajemen di setting Rumah Sakit . Dalam modul ini mahasiswa disiapkan untuk memiliki prior knowledge yang memadai sebelum memasuki perkuliahan di Magister Manajemen Rumah Sakit. Topik-topik di modul ini merupakan basic dalam memahami modul-modul di semester berikutnya. Untuk pengenalan dan membuka cakrawala mahasiswa tentang ”bisnis” RS, maka pada modul ini terdapat kegiatan field site teaching ke Rumah Sakit (benchmarking)

  1. Pengantar Manajemen Keuangan, Kode: MMR -PMK

Mata kuliah ini membahas tentang arti penting informasi akuntansi dan laporan keuangan sebagai media pelaporan serta sistem yang menghasilkan informasi tersebut

 

B. Program Studi Magister Manajemen Rumah Sakit

Matakuliah di Semester 1

  1. Manajemen Keuangan RS

Mata kuliah ini memperkenalkan konsep-konsep dasar yang relevan dalam proses perencanaan, pengendalian keputusan baik secara strategik manajerial maupun operasional dalam bidang keuangan RS. Keuangan RS harus bisa dikelola dengan baik agar sumber daya keuangan yang relatif terbatas dapat digunakan secara efisien dan efektif untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. RS merupakan fasilitas pelayanan umum yang sarat dengan modal, teknologi dan SDM dengan multidisiplin serta selalu dituntut untuk meningkatkan pelayanannya sesuai dengan perkembangan ilmu pengetahuan, tekologi kedokteran yang mutakhir yang akan berdampak pada meningkatnya pembiayaan RS.

  1. Manajemen Organisasi dan Sumber Daya Manusia RS

Mata kuliah ini membahas berbagai aspek pengelolaan aset perusahaan paling penting dan paling sulit: sumber daya manusia, yang merupakan sumber utama keunggulan kompetitif berkesinambungan  (sustainable competitive advantage). SDM di RS merupakan problem yang paling komplek dibandingkan SDM di organisasi lain.  Mata kuliah Manajemen Sumber Daya Manusia ini dirancang untuk memberikan pemahaman tentang formulasi dan implementasi kebijakan sumber daya manusia pada jenjang strategik. Fokus pembahasan adalah pada interplay antara fungsi manajemen sumber daya manusia dan manajemen lini dalam proses pengambilan keputusan strategik dan implementasinya menyangkut akuisisi, utilisasi, penghargaan dan separasi sumber daya manusia perusahaan, serta keterkaitan (linkage) dan integrasi antara berbagai keputusan sumber daya manusia strategik dan berbagai keputusan keputusan bisnis strategik secara menyeluruh. Berbagai fungsi seperti perencanaan sumber daya manusia, rekruitmen dan seleksi, pelatihan dan pengembangan, manajemen karier, penilaian kinerja, sistem kompensasi, dan sebagainya, akan dibahas dari perspektif strategik.

  1. Regulasi dan Kebijakan Kesehatan

Matakuliah ini berisi tentang hal-hal yang berguna bagi calon manajer di RS untuk memahami antara lain tentang regulasi di bidang pelayanan kesehatan dan kedokteran di Indonesia, dan memahami teknik advocacy tenaga medik. Selain itu, mahasiswa mendapat pengalaman untuk menyusun hospital by law dan medical staff by law dengan menggabungkan knowledge yang didapat dan pengalaman yang diperoleh pada saat kunjungan ke RS. Pada modul ini, juga diajarkan tentang bagaimana menerapkan etika bisnis Islami dan etika RS melalui identifikasi kegiatan-kegiatan bisnis di RS yang rawan terhadap pelanggaran etika. Materi-materi akan diberikan oleh tim teaching yang terdiri dari pakar di bidang hukum kesehatan dari praktisi dan akademisi bidang hukum dan bidang kedokteran.

  1. Manajemen Pemasaran Jasa RS dan Etika Bisnis Islami

Materi dalam matakuliah Pemasaran RS ini menekankan pada aspek-aspek ilmu pemasaran jasa khususnya dalam pelayanan kesehatan. Mahasiswa akan belajar mengenai bagaimana menciptakan branding, citra, kepuasan pelanggan, loyalitas pelanggan serta menyusun strategi pemasaran. Mahasiswa juga akan dipaparkan dengan kasus sederhana maupun kasus komprehensif real agar dapat belajar seperti dalam kondisi nyata.

  1. Manajemen Fasilitas dan Keselamatan

Mata kuliah fisik ini dibutuhkan calon manager dalam merencanakan dan mengelola asset fisik, serta mengelola lingkungan sekitar fisik rumah sakit yang dapat mempengaruhi pelayanan yang diberikan rumah sakit kepada pasien. Mata kuliah ini membahas standart bangunan rumah sakit, pengelolaan limbah, pengelolaan lingkungan fisik dan biologis serta perencanaan dan pengeloalaan sanitasi.

  1. Manajemen Pelayanan RS

Matakuliah ini bersisi tentang pengelolaan yang berhubungan dengan masalah-masalah klinik di RS yang sangat diperlukan untuk mewujudkan Patient Safety di RS, misal  pembuatan clinical pathway, melakukan clinical investigation. Pada mata kuliah ini juga diberikan topik-topik tentang epidemiologi klinik di RS.

  1. Leadership

Matakuliah ini berisi tentang kepemimpinan transformasional, kepemimpinan strategic, komunikasi yang efektif sehingga seorang leader mampu menginspirasi, memotivasi, dan  menggerakkan bawahannya untuk mencapai misi dan visi Rumah Sakit.

 

Mata kuliah di Semester 2 :

  1. Metode Penelitian

Mata kuliah berisi tentang bagaimana melakukan, melaporkan, mempublikasikan, dan menerapkan hasil penelitian untuk mencapai tujuan bisnis rumah sakit, meningkatkan kepuasan stakeholders rumah sakit dan bagi peningkatan efektifitas pengelolaan SDM dan organisasi

  1. e-Hospital

Sistem informasi manajemen adalah mata kuliah interdisipliner yang dirancang untuk membantu mahasiswa magister manajemen mengerti dan memahami berbagai bentuk keterkaitan perkembangan teknologi informasi, proses manajemen dan perubahan perilaku organisasi.Topik-topik yang dibahas dalam mata kuliah ini antara lain peran teknologi informasi dalam Rumah Sakit, perkembangan piranti keras, beberapa aspek piranti lunak dan telekomunikasi, sistem informasi strategik, electronic commerce, sistem informasi global, perencanaan dan perngembangan sistem informasi bisnis. Fokus utama dalam pembahasan materi dan proses perkuliahan, mahasiswa diharapkan mampu mengenali, mencermati dan memahami aspek penting yang terkait dengan perencanaan, pengembangan dan pemanfaatan sistem dan teknologi informasi dalam berbagai kegiatan organisasi.

  1. Manajemen Strategik

Matakuliah ini merupakan capstone berbagai matakuliah dalam progam MMR. Kegiatan pembelajaran dalam matakuliah ini meliputi investigasi fungsi manajemen strategik dalam manajemen rumah sakit. Fokus pembelajaran adalah pada proses perencanaan strategik termasuk didalamnya perumusan visi dan tujuan strategik, analisis situasi internal dan eksternal, metode penilaian strategik, formulasi strategi, evaluasi, implementasi dan pengendalian. Karena berfungsi sebagai capstone, matakuliah ini didasarkan pada pengetahuan dan keahlian yang didapat mahasiswa selama mengikuti program MMR dan menuntut kemampuan mahasiswa mengintegrasikann seluruh elemen dalam pendekatan manajemen strategik secara komprehensif dan kohesif.

  1. Manajemen Pencegahan dan Pengendalian Infeksi

Dalam pengelolaan rumah sakit banyak berkiatan dengan inventori barang seperti obat, alat kesehatan, bahan habis pakai, bahan makanan dan linen. Dalam operasionalnya apabila tidak dilakukan perencanaan dan system pengeloaan yang tepat akan mengakibatkan inefisiensi dan inefektifitas. Oleh karenanya calon manager harus mengerti manajemen logistic ini. Dalam mata kuliah logistik akan dibahas topic topic seperti manajemen obat, manajemen laundry, manajemen gizi dan dibahas cara penanggulangan kasus kasus inefisiensi di rumah sakit.

  1. Manajemen Pelayanan Khusus RS

Mata kuliah ini diharapkan mahasiswa memiliki kemampuan mengambil dan mengantisipasi resiko serta memiliki kemampuan dalam memberdayakan  SDM di RS terutamapada unit kerja RS yaitu Ruang Rawat Inap, Rawat Jalan, ICU dan Kamar Operasi

  1. Manajemen Penunjang

Mata kuliah ini diharapkan mahasiswa memiliki pemahaman secara komprehensif mengenai manajemen Penunjang RS yang terdiri dari bagian Farmasi, Gizi, Rekam medis, Radiologi dan Laboratorium.

  1. Mata kuliah Pilihan/Blok Elektif

Mahasiswa diberikan memilih salah satu dari 4 mata kuliah yang ditawarkan, yaitu sebagai berikut.

  1. Manajemen Kegawatdaruratan dan Kesiagaan Bencana

Mahasiswa memiliki kemampuan untuk mengambil dan mengantisipasi resikoBencana serta mampu mengelola RS secara efisien melalui fungsi manajemen pada unit Emergensi dan mampu memberdayakan SDM di RS

  1. Hospital Engineering

Pada mata kuliah ini mahasiswa belajar lebih mendalam mengenai desain rumah sakit, pembangunan rumah sakit, sistem informasi. sistem perpipaan, mesin dan kelistrikan RS. Aspek fisik RS sangat penting dalam menunjang pelayanan RS yang baik, tangible, serta kemananan staf, pasien, maupun lingkungan.

  1. Sistem Casemix dan Remunerasi

Pada mata kuliah ini mahasiswa belajar lebih mendalam mengenai upaya kendali mutu dan biaya RS melalui sistem casemix serta manajemen SDM dengan penyusunan dan implementasi remunerasi. Pemahaman mengenai casemix harus dikuasai mahasiswa MMR mengingat kini terjadi perubahan era pembayaran kesehatan dari pay for service menjadi era JKN (Jaminan Kesehatan Nasional).

  1. Manajemen Kesiagaan Bencana

Pada mata kuliah ini mahasiswa akan dipaparkan dengan manajemen kegawatdaruratan terutama terkait dengan keadaan bencana. RS perlu mengelola manajemennya sejak bencana belum terjadi, saat terjadi, maupun pasca-bencana agar pelayanan kesehatan tetap dapat dilaksanakan.

  1. Patient Centered Care

RS adalah organisasi yang sangat kompleks, terdiri dari banyak jenis SDM, pelayanan, teknologi, maupun pasien itu sendiri. Perubahan paradigma dari doctor centered care menuju patient centered care sesuai dengan tuntutan patient safety dalam akreditasi baik versi JCI maupun KARS 2012 membuat RS harus berbenah banyak. Dalam mata kulian ini mahasiswa belajar lebih mendalam mengenai manajemen dan kolaborasi antar-profesi dalam menyelenggarakan pelayanan yang paripurna serta meningkatkan tercapainya patient safety.

 

Mata kuliah di Semester III

  1. Residensi

Residensi dalah salah satu bentuk learning activities (kegiatan belajar) di akhir studi Program MMR yang berupa pengalaman manajemen secara riil dilahan RS, secara mandiri dan terstruktur dalam kurun waktu tertentu dengan bimbingan dari pembimbing lapangan dan pembimbing akademik. Kegiatan Residensi tersebut sebagai umpan balik untuk melakukan evaluasi kekurang pemberian materi kuliah sehingga dapat meningkatkan kualitas akdemik . Disamping itu dengan Residensi mahasiswa mendapatkan kumpulan kasus-kasus riil manajemen RS yang terkini sebagai bahan pembelajaran mahasiswa angkatan selanjutnya Sehingga diharapkan dengan Residensi terbinanya hubungan kerjasama yang saling menguntungkan antara Program Studi dengan RS Manfaat bagi Rumah Sakit Kegiatan Residensi tersebut dapat memanfaatkan tenaga terdidik untuk kepentingan manajemen RS  dan mempunyai kesempatan untuk merekrut tenaga maneger lulusan S2 Manajemen RS.

  1. Tesis

Tesis adalah karya tulis akhir tentang dunia bisnis di Rumah Sakit. Penulisan ini dirasa perlu karena tidak semua dimensi dan pendalaman bisnis bisa sepenuhnya disimulasi dalam studi kasus dan diabstraksikan dalam perkuliahan di kelas. Dengan penulisan ini diharapkan mahasiswa menyadari bahwa kompleksitas bisnis di Rumah Sakit tidak sesederhana dan serapi seperti yang didiskusikan di kelas. Untuk memudahakan dalam memperoleh bahan penelitian, maka pada semester III mahasiswa diberi kesempatan untuk residensi di Rumah sakit selama 2 bulan. Bagi mahasiswa S1 fresh graduate atau belum bekerja di RS, akan ditempatkan di RS kerjasama MMR UMY, sedang bagi yang sudah bekerja dapat memilih RS dengan syarat RS yang dipilih setuju dengan penempatan mahasiswa tersebut.

 

  1. Karya Ilmiah (Publikasi Ilmiah)

Karya ilmiah dari tesis harus dipublikasikan di jurnal internasional. Nasional terakreditasi, atau nasional. Publikasi karya ilmiah juga dapat dilakukan dengan mengikuti call for paper pada seminar-seminar akademik baik internasional, nasional, maupun lokal yang kemudian masuk dalam proceeding. Publikasi karya ilmiah ini merupakan syarat wajib untuk mengikuti wisuda. Format artikel disesuaikan dengan template dari jurnal yang dituju. Untuk persyaratan ujian tesis, format artikel seragam sebagaimana format yang tercantum dalam panduan tesis MMR UMY.